BERSHALAWAT.COM - Dunia maya kini tengah dihebohkan dengan video viral hujan cacing di China.
Sebuah video berdurasi kurang lebih 11 detik merekam kejadian yang di duga terjadi di Provinsi Liaoning, China.
Tampak banyak sekali benda menyerupai cacing yang memenuhi jalanan dan bagian atas mobil-mobil.
Pemerintah China sendiri belum mengeluarkan pernyataan resmi terkait hal ini, namun dalam video tersebut nampak para warga sudah terlebih dahulu membawa payung saat keluar rumah.
Baca Juga: Terkenal Kocak Namun Tegas Saat Ceramah, Yuk Simak Biografi Singkat KH Anwar Zahid
Namun, banyak media salah satunya The Insider Paper menuliskan narasi "Warga China diminta mencari tempat berlindung setelah tampaknya terjadi hujan cacing."
Namun benarkah benda tersebut adalah cacing seperti yang banyak diberitakan media belakang ini?
Bahkan menanggapi hal ini, sebuah jurnal sains Mother Nature Network menjelaskan bahwa hujang cacing di China bukanlah hal yang mustahil terjadi, karena bisa disebabkan oleh hembusan angin yang kuat sehingga mengangkat cacing-cacing itu ke udara.
Kejadian serupa pernah terjadi di Norwegia pada tahun 2015. The Independent mengutip berita lokal Norwegia The Local yang mengbarkan penuturan Karstein Erstad seorang guru biologi yang sedang bermain ski di Norwegia bagian selatan.
Baca Juga: Dalil Perintah Puasa Wajib, Surat Al Baqarah 183, Arab dan Latin, Ya Ayyuhalladzina Amanuu Kutiba...
"Saya melihat ada ribuan cacing di permukaan salju. Ketika saya menemukannya, mereka tampak mati. Tapi, saat saya angkat ternyata mereka masih hidup," Ungkap Karstein.
Guru biologi itu sempat menyangka bahwa cacing itu muncul dari bawah salju, namun hal itu sulit diterima mengingat salju sangat tebal mencapat setengah meter.
Fenomena hujang cacing di Norwegia bukanlah baru pertama terjadi. Sebelumnya, di Molde dan Bergen yang juga berada di selatan pernah mengalami kejadian serupa.
Beberapa pendapat mengatakan bahwa cacing itu terbawa oleh kantung udara yang kemudian menjatuhkan mereka beberapa kilometer dari lokasi semula.
Artikel Terkait
5 Fakta Menarik Pengabdi Setan 2, Mulai dari Lokasi Syuting yang Jadi Wahana hingga Konspirasi
6 Fakta Tentang Cincin Rasulullah, Salah Satunya Haram Diduplikat!
13 Fakta dan Latar Belakang Seputar Pembakaran Alquran di Swedia
13 Fakta dan Kronologi Rekening BCA Dibobol Tukang Becak, Seperti di Film
LHKPN Ayah Dandy Mario Tak Sesuai Fakta Kekayaan yang Dipamerkan, Menkopolhukam Minta Diselidiki
Cek Fakta! Video CCTV Bjorka Virtex? Ini Link Download Video Viral CCTV Bjorka