BERSHALAWAT.COM - Meski dalam jumlah terbatas, Direktur Marketing PT Toyota Astra Motor (TAM) Anton Jimmi Suwandy di Jakarta, Jumat (15/9), mengatakan GR Corolla akan diproduksi secara kontinu.
Diketahui keputusan PT TAM tersebut berbeda dengan GR Yaris yang sebelumnya diproduksi hanya dalam satu waktu, dan pembelian dilakukan dengan sistem undian.
Terkait hal itu Anton menjelaskan bahwa GR Yaris diproduksi 25 ribu unit one time decision dan tidak produksi lagi, namun untuk GR Corolla akan bersifat continuity.
Lebih rinci, GR Corolla kata Anton akan mulai dipasok tahun depan, dan besar kemungkinan untuk tidak menerapkan sistem undian seperti GR Yaris.
Baca Juga: Bacaan Niat Sholat Ghaib Dua Jenazah Laki-laki, Lengkap Arab Latin dan Terjemahnya
Dilansir Bershalawat.com dari berita Antaranews.com, meski dikonfirmasi akan diproduksi secara kontinu dan kemungkinan tanpa undian, Anton belum dapat memberi informasi lebih lanjut mengenai total unit yang akan tersedia untuk Indonesia di tahun 2024.
“Kita masih homologation, saat ini kita sedang diskusi kita dapat supply berapa, tapi jumlahnya sendiri kita masih belum tahu, jadi kita masih menunggu karena (jumlah unit) sangat terbatas di seluruh dunia,” ujar Anton.
GR Corolla pertama dikenalkan PT TAM melalui divisi Toyota Gazoo Racing (GR), di panggung pameran otomotif GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023.
Corolla versi balap ini memboyong mesin turbo berkode G16E-GTS yang sama dengan milik GR Yaris.
Baca Juga: Bagaimana Agar Taubat Diterima Allah SWT? Yuk Simak Penjelasan Majelis Ulama Indonesia!
Namun unit 3-silinder 1.618 cc berteknologi D-4ST & Port Injection ini sanggup menghasilkan tenaga 300 PS pada 6.500 rpm dan torsi 370 Nm pada 3.000–5.550 rpm, melebihi GR Yaris yang memproduksi tenaga 261 PS dan torsi 360 Nm.
“Alhasil, hatchback kencang ini tetap bisa dimanfaatkan untuk kebutuhan harian yang membutuhkan mobil yang santun ala sleeper car,” jelas Anton Agustus lalu.
Pewarta : Pamela Sakina***
Artikel Terkait
Lihat Langsung Toyota Camry yang Tewaskan Anaknya, Gubernur Kaltara Tiba di Jakarta
Jadi Pesaing Toyota Avanza, Ini Dia 3 Mobil Baru yang Meluncur di Jakarta Auto Week 2022
Cek Daftar Harga Innova Zenix 2022, Kijang Terbaru Mobil Hybrid Andalan Toyota yang Siap Merajai Pasar
GIASS 2023 Makin Meriah, Toyota Siapkan Kejutan Untuk Pasar Indonesia
Kembangkan Teknologi Kendaraan Ramah Lingkungan, Toyota: 70 Persen Pasar Minta Mobil Hybrid
Alhamdulillah! Toyota Adakan Uji Emisi Gratis di Bengkel Resmi Jakarta hingga Akhir Tahun